BIREUEN|METRO ACEH-Dua unit rumah sewa berkontruksi kayu di Dusun Damai Desa Pulo Ara Geudong Teungoh, Kecamatan Kota Juang dilaporkan ludes terbakar, Senin (2/9) malam. Meski tak ada korban jiwa, namun akibat peristiwa itu ditaksir telah menimbulkan kerugian ratusan juta rupiah.
Informasi yang diperoleh Metro Aceh dari Posko Tagana Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bireuen menyebutkan, api tiba-tiba berkobar dan membakar rumah milik Muchtar yang dihuni oleh Hidayat (40) bersama dua anak dan istrinya. Kobaran api semakin membesar, lalu merambat serta melahap rumah Mursalin (45), yang juga hidup dengan tiga jiwa tanggungannya. Kedua korban itu, selama ini tercatat mengontrak rumah sewa tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Kepala Dinsos, Drs Murdani melalui pesan singkat WhatsApp yang diterima media ini, kronologis kejadian dan sumber api belum diketahui secara pasti. Namun, berdasarkan laporan sementara dari Pengendali Posko Tagana, musibah tersebut bermula saat Hidayat tidak berada di rumah, hanya istri dan anak-anaknya. Mursalin juga sedang berada di luar, namun istrinya lagi jualan sementara anaknya di dalam rumah.
“Api muncul tiba-tiba dan langsung membesar, para penghuni keluar rumah menyelamatkan diri seraya meminta pertolongan tetangga. Lalu, warga yang datang, berusaha memadamkan api dan menghubungi tim pemadam kebakaran,” jelas Murdani.
Dia menuturkan, akibat musibah tersebut para korban dari dua KK dan delapan jiwa, kini terpaksa mengungsi sementara karena rumah huniannya ludes terbakar. Guna membantu meringankan beban korban bencana kebakaran ini, pihaknya terus melakukan berbagai upaya. Selain pendataan serta pelaporan kejadian, tim Dinsos juga langsung mempersiapkan bantuan masa panik, untuk segera disalurkan. (Bahrul)