GOR UNSYIAH|METROACEH.COM- Gelaran Honda Development Basketball League (DBL) Aceh Series 2018 diliburkan sehari tepatnya hari ini, Jumat (3/8). Selain minimnya aktivitas di Kota Banda Aceh setiap Jumat, ini juga memberikan rehat atau istirahat sejenak bagi tim-tim yang bertanding di final, besok, Sabtu (4/8).
Seperti diberitakan sebelumnya, ada empat tim yang akan berlaga di final Honda DBL Aceh Series 2018. Yakni, untuk kelompok putra SMA Methodist bertemu dengan SMAN 4 Banda Aceh, sedang kelompok putri SMA Methodist menantang SMKN 1 Banda Aceh.
Ketua Pelaksana Harian Honda DBL Aceh Series 2018, Muhammad Irfan Akbar mengatakan, agenda libur sehari berkaitan dengan hari Jumat serta persiapan bagi tim dan panitia menuju final.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pertarungan final adalah pertarungan hidup dan mati. Maka dari itu persiapan cukup matang kita lakukan, mungkin juga para tim yang masuk ke final esok harinya, Sabtu,” tukasnya kepada METROACEH.COM, Jumat (3/8).
Sejauh ini, menurut Akbar, belum ada kendala yang dihadapi jelang final nantinya. “Alhamdulillah semuanya berjalan lancar. Pastinya sore ini kita gelar gladibersih,” sebutnya menambahkan. (wins parinduri)