BIREUEN|METRO ACEH.COM-Sedikitnya 40 pelajar SMA sederajat, mendapatkan pelatihan dan pembekalan untuk menjadi pelopor keselamatan lalulintas yang digelar Dinas Perhubungan Kabupaten Bireuen. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama tiga hari, Selasa-Kamis (28-30/8).
Pembekalan itu, sekaligus menjadi ajang pemilihan pelajar pelopor keselamatan lalulintas tingkat kabupaten, untuk mewakili Bireuen pada even serupa di tingkat Propinsi Aceh, yang digelar 3 September 2018.
“Pelaksanaan kegiatan ini, selain untuk melatih dan membekali siswa-siswi SMA sederajat, juga memilih peserta terbaik untuk mengikuti pelajar pelopor tingkat propinsi. Jika mereka berhasil meraih prestasi, maka berkesempatan ikut ajang tingkat nasional,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan Mulyadi SE MM kepada Metro Aceh, Kamis (30/8) sore.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurutnya, selain melatih dan membekali peserta dengan materi teori, penyelenggara juga turut mengasah kemampuan mereka dengan praktik di jalan raya. Selain itu sebut Mulyadi, para pelajar pelopor keselamatan mendapat pelatihan dari Satlantas Polres Bireuen.
Khususnya materi seputar peran polisi dan peraturan angkutan jalan, Jasa Raharja serta fasilitas jalan raya untuk kepentingan publik. Dalam kegiatan itu, peserta mendapat kesempatan menyampaikan materi, dilanjutkan pemaparan makalah sesuai ide masing-masing. Selanjutnya pada hari ketiga, mengikuti praktek lapangan tentang pengaturan lalulintas, dikawal oleh petugas perhubungan beserta personil Satlantas. (MA 08)