Bantu Korban Tsunami Palu, H Mukhlis Takabeya Bangun Mesjid di Donggala

- Administrator

Sabtu, 18 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DONGGALA|METRO ACEH-Wujud empati dan kepedulian terhadap korban tsunami di Sulawesi Tengah, H Mukhlis A.Md SH membangun mesjid di Kota Donggala untuk sarana ibadah masyarakat setempat, pasca bencana gempa disertai tsunami yang meluluhlantakkan wilayah itu Jum’at pekan lalu.

Pembangunan mesjid yang berlokasi di Desa Limbora, Kecamatan Banawa Tengah Kabupaten Donggala ini, ditandai dengan prosesi peletakan batu pertama pekan lalu yang dihadiri oleh H Mukhlis dan Bupati Donggala, Dr Kasman Lassa SH MH bersama Forkompimda setempat, serta pejabat Pemkab Bireuen maupun Pemkab Donggala.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Informasi yang diperoleh Metro Aceh menyebutkan, pembangunan sarana ibadah yang dinamai “Mesjid Jami’k Kota Juang Bireuen-Aceh” ini, diperkirakan butuh anggaran sebesar Rp 1 miliar, dan direncanakan rampung dalam tiga bulan mendatang. Sumber pendanaan biaya pembangunan, merupakan hasil donasi masyarakat, ASN di lingkungan Pemkab Bireuen, KONI, DKA, Pengurus Golkar DPD II Bireuen, PT Takabeya Perkasa Grup, Rangkang Sastra serta lintas komunitas di Kabupaten Bireuen.

Bantuan ini, hasil penggalangan dana malam Gala Amal Oktober 2018 yang diinisiasi oleh H Mukhlis Takabeya selaku salah satu figur yang dermawan, serta memiliki kepedulian tinggi kepada masyarakat, pasca bencana gempa dan tsunami yang menerjang Kota Palu, Donggala hingga sebagian besar wilayah Sulawesi Tengah 28 September 2018. Semula dalam aksi solidaritas tersebut, berhasil terhimpun dana sekitar Rp 420 juta lebih, belakangan ditambah dana pribadi dari pengusaha Bireuen ini, untuk mencukupi kebutuhan pembangunan mesjid bantuan itu.

H Mukhlis A.Md SH saat ditanyai media ini mengaku, masyarakat Aceh pernah mengalami beratnya tertimpa bencana gempa dan tsunami Desember 2014 silam, sehingga ikut merasa memiliki tanggungjawab dan semangat, untuk turut membantu masyarakat Sulteng, dengan menggalang donasi bagi warga Donggala yang telah terpapar bencana dasyhat itu.

“Alhamdulillah, berkat kepedulian warga Bireuen dan lintas komunitas, berhasil terhimpun dana guna membantu korban bencana di Donggala. Kita membangun mesjid, untuk sarana ibadah saudara-saudara kita di sana,” ungkapnya.

Dia menyebutkan, sudah lebih dua tahun dana itu dihimpun, namun baru saat ini disalurkan. Selain tujuan pengumpulan donasi terus dilakukan, agar diperoleh hasil yang maksimal, juga ada beberapa kendala lain dan ditambah kondisi pandemi covid-19 awal tahun lalu, turut menyebabkan tetundanya proses realisasi bantuan ini. Tetapi, dirinya merasa sangat puas setelah dapat menyalurkan amanah dari masyarakat Kabupaten Bireuen itu, kepada warga Donggala.(Bahrul)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Aryos Nivada Pimpin AMSI Aceh
Birjek Car Segera Hadir Layani Warga
Polri Peduli Lingkungan, Bersihkan Sampah Serentak
Anwar Idris Wakafkan Mushala di Pantai Jangka
Umuslim Sukses Gelar HI Festival
Indonesia Jimny Festival Catat Rekor MURI
Track Day Suzuki Jimny Siap Pecahkan Rekor MURI
Dinakhodai Mantan Kombatan GAM, Gampong Salahsirong Semakin Maju

Berita Terkait

Minggu, 8 Oktober 2023 - 18:39 WIB

Aryos Nivada Pimpin AMSI Aceh

Sabtu, 16 September 2023 - 21:11 WIB

Birjek Car Segera Hadir Layani Warga

Kamis, 13 Juli 2023 - 15:59 WIB

Polri Peduli Lingkungan, Bersihkan Sampah Serentak

Rabu, 5 Juli 2023 - 13:49 WIB

Anwar Idris Wakafkan Mushala di Pantai Jangka

Rabu, 21 Juni 2023 - 14:06 WIB

Umuslim Sukses Gelar HI Festival

Berita Terbaru

Tiga pasangan kandidat calon Bupati/Wakil Bupati Bireuen, bersama tim uji baca Al Qur'an di Mesjid Agung Sulthan Jeumpa, Rabu (4/9)

POLITIK

KIP Dituntut Profesional Jalani Tahapan Pilkada

Rabu, 4 Sep 2024 - 15:42 WIB

Duet pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Bireuen berjargon MURI didampingi istri saat tiba di KIP Bireuen, Kamis (29/8)

POLITIK

MURI Resmi Daftar ke KIP Bireuen

Kamis, 29 Agu 2024 - 18:04 WIB

Sejumlah partai politik koalisi pendukung, mendeklarasikan H Mukhlis ST dan Ir H Razuardi MT sebagai pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Bireuen.

POLITIK

Duet H Mukhlis-Razuardi Deklarasi

Kamis, 29 Agu 2024 - 15:32 WIB

Muhammad Rhazi dilantik sebagai Kasi Pidsus oleh Kajari Pidie, Suhendra SH MH, Selasa (27/8)

NANGGROE

Muhammad Rhazi Kasi Pidsus Pidie

Selasa, 27 Agu 2024 - 20:14 WIB

Ketua DPD I Partai Golkar, Drs H T M Nurlif SE menyerahkan dokumen B1 KWK dari Partai Golkar kepada Ir H Razuardi MT di Sekretariat DPD I Partai Golkar Aceh, Senin (26/8) sore.

POLITIK

Golkar Usung H Mukhlis-Razuardi di Pilkada Bireuen

Senin, 26 Agu 2024 - 16:25 WIB