JULOK|METRO ACEH-Untuk mendapatkan berkah Allah SWT dalam mencapai cita-cita dan niat mulia, pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Bireuen H Mukhlis SH dan Ir H Razuardi MT dipeusijeuk oleh Abu Paya Pasi dan Abi Jafar Lueng Angen di Dayah Bustanul Huda Gampong Alu Cek Doi, Kecamatan Julok Aceh Timur, Jum’at (23/8).
Kedua ulama Aceh kharismatik itu, sekaligus turut memberi dukungan moril bagi duet calon kepala daerah di Kabupaten Bireuen, untuk mengemban amanah rakyat pada pilkada mendatang. Sehingga, mampu berbuat yang terbaik demi kepentingan masyarakat luas.
Pantauan media ini, Tgk Muhammad Ali atau lebih dikenal dengan nama Abu Paya Pasi, sempat menyampaikan harapannya agar H Mukhlis dan Ir H Razuardi terpilih sebagai Bupati/Wakil Bupati Bireuen. Rombongan yang datang dari Bireuen, juga dijamu makan oleh keluarga dan pengurus Dayah Bustanul Huda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara H Mukhlis saat ditemui media ini mengaku bersyukur, karena mendapat restu dan dukungan dari ulama kharismatik Aceh itu, untuk maju dalam pilkada serta berjanji siap mengemban mandat yang nantinya akan diamanahkan oleh masyarakat pemilih dari 609 gampong di Kabupaten Bireuen.
“Insya Allah jika kami diberi kepercayaan oleh masyarakat, maka akan selalu menjaga amanah Itu, dan sebagai pemimpin selalu berbuat yang terbaik sesuai harapan rakyat,” ungkapnya.
Ditambahkannya, bagi setiap pemimpin harus selalu bersama para ulama, terutama dalam menentukan arah kebijakan untuk kepentingan masyarakat luas. Sehingga, H Mukhlis tetap konsisten meminta petuah-petuah bijak dari ulama selaku pemimpin umat yang menjadi pewaris para nabi. (Bahrul)