BIREUEN|METRO ACEH-Mursyidin S.Sos resmi menjabat sebagai Pj Keuchik Desa Geulanggang Gampong, setelah dilantik dan diambil sumpah oleh Camat Kota Juang di aula kantor camat setempat, Senin (29/11) sore.
Kasubbag Protokoler Bagian Prokopim Setdakab Bireuen itu, diamanahkan oleh tokoh masyarakat, untuk sementara bisa memimpin roda pemerintahan gampong tersebut, hingga terpilih keuchik definitif sesuai pilihan masyarakat. Mursyidin diberi kepercayaan, menggantikan posisi Akmaluddin SE yang tutup usia beberapa waktu lalu.
Pelantikan itu, turut dihadiri Kapolsek dan Danramil Kota Juang, perangkat desa serta sejumlah tokoh masyarakat Geulanggang Gampong. Camat Kota Juang, Drs Jalaluddin dalam sambutan saat prosesi seremoni yang berlangsung khidmat itu mengharapkan, Pj Keuchik dapat menjalankan tugas sesuai tupoksi, serta dapat melayani masyarakat secara optimal.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu, Jalaluddin berpesan selaku kepala pemerintahan gampong, juga bisa meningkatkan hubungan kerjasama yang baik, dengan aparatur desa dan tuha pheut, demi keberlangsungan serta kelancaran administrasi di Geulanggang Gampong. Menurutnya, ada tugas berat yang akan menanti, yakni menghadapi musrenbang desa, melalui penyerapan aspirasi masyarakat tingkat bawah dan koordinasi ke kecamatan, hingga tingkat kabupaten.
“Saya optimis, bapak Mursyidin mampu bekerja maksimal dalam mengemban besar amanah ini,” ungkap Jalaluddin.
Sementara Peutuha Tuha Pheut, Fauzi AR berharap Pj Keuchik yang dilantik ini, dapat terus menjalin kerjasama dengan semua unsur masyarakat, serta memiliki prioritas tugas untuk melahirkan keuchik definitif.
Sementra itu, Mursyidin, S.Sos menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak, atas kepercayaan dan amanah yang diberikan kepada dirinya untuk bisa memimpin desa ini, meski dalam kurun waktu paling lama satu tahun. Dia berjanji, akan berupaya secara maksimal menjalankan tugas, melayani kebutuhan masyarakat.
“Saya selalu berharap bimbingan dan masukan dari Muspika, maupun aparat desa agar kita sama-sama menjadi tim yang solid, untuk membangun desa. Insya Allah saya siap membagi waktu, antara pekerjaan utama di Setdakab dan di Geulanggang Gampong,” ujarnya.(Bahrul)